SOSIALISASI DAN SIMULASI EVAKUASI BENCANA

Melaksanakan Instruksi Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul yang tertuang dalam Surat Nomor 360/1575 tertanggal 25 April 2019 perihal Simulasi Evakuasi Bencana, maka dilaksanakanlah beberapa kegiatan di SDN Siraman II pada hari Jumat tanggal 26 April 2019. Adapun rangkaian kegiatan tersebut antara lain:

  1. Sosialisasi terkait perlindungan diri terhadap bencana.
  2. Simulasi perlindungan diri saat terjadi bencana.
  3. Pertolongan Pertama Pada Cedera.
  4. Menuju Titik Kumpul yang aman melalui jalur evakuasi yang sudah dipasang.
  5. Pemadaman api yang membakar sudut ruang akibat bencana.

 

Kegiatan ini melibatkan siswa, guru dan karyawan serta dokter kecil SDN Siraman II. Melalui kegiatan ini diharapkan seluruh warga sekolah Siap, Kuat dan Tanggap dalam menghadapi bencana yang sewaktu-waktu terjadi.

Kegiatan

Berita

Copyright © 2019 Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Gunungkidul