MUTIARA BERSINAR DI KEJURDA CATUR DI. YOGYAKARTA

     Mutiara Rhefany Aprilia siswa kelas V SDN Siraman II Wonosari berhasil menorehkan prestasi istimewa di KEJURDA Catur DIY 2024. Kejurda Catur DIY dilangsungkan di Aula Gedung Samsat Bantul pada tanggal 3-6 Oktober 2024. Mutiara, demikian nama panggilan akrab yang sering disapa oleh temannya itu berhasil menyumbangkan Piala Juara 1 untuk kontingen kabupaten Gunungkidul.

     Tergabung dalam Kontingen Kabupaten Gunungkidul, Mutiara bertanding di kategori E Putri (Usia 10-11 tahun). Dalam bertanding Mutiara meraih poin penuh 5.  Mutiara berhasil mengalahkan semua lawan-lawannya. Dengan perolehan poin sempurna tersebut, Mutiara memuncaki kejuaraan di kategori E Putri sehingga meraih juara 1. Piala, Piagam dan Uang Pembinaan berhak diterima oleh Mutiara Rhefany Aprilia.

     "Atas nama keluarga SDN Siraman II kami mengucapkan selamat dan terimakasih atas raihan prestasi serta kegigihan dalam berlatih dan bertanding sehingga peroleh prestasi yang membanggakan. Semoga memotivasi siswa lainnya untuk berprestasi di bidang apapun yang jadi minatnya. Terimakasih juga kami sampaikan kepada Pengurus PERCASI Kabupaten Gunungkidul yang telah memberikan pembinaan dan pendampingan selama persiapan sampai dengan pelaksanaan Kejurda, sehingga Mutiara berhasil meraih Juara 1 kategori E Putri Kejurda Catur DIY". demikian apresiasi ibu Tri Harsanti, S.Pd selaku kepala sekolah SDN Siraman II Wonosari.

Kegiatan

Berita

Copyright © 2019 Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Gunungkidul