SISWA SDN SIRAMAN II JUARA CATUR DI MATSADA CUP 2022

Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Gunungkidul menyelenggarakan Turnamen Catur pelajar se-Gunungkidul. Turnamen mempertandingkan kategori pelajar KU-18, KU-14, KU-10 putra dan putri. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari minggu tanggal tanggal 25 September 2022 bertempat di MTSN 2 Gunungkidul. Menjadi yang pertama di Gunungkidul turnamen catur diselenggarakan oleh Madrasah Tsanawiyah yang bekerjasama dengan Percasi Kabupaten Gunungkidul dan Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul.

Turnamen diikuti sekitar 80 pelajar untuk seluruh kategori pertandingan. Sebanyak 5 siswa SDN Siraman II ambil bagian dalam kegiatan tersebut. Persaingan perolehan skor terjadi sangat ketat di tiap babaknya. Para pecatur yunior Gunungkidul yang sudah sering tampil di kegiatan tingkat regional pun juga tampil mewakili sekolahnya. 

Setelah mnyelesaikan seluruh babak pertandingan, dihasilkanlah peringkat prestasi di setiap kategori pertandingannya. Siswa-siswi SDN SIRAMAN II yang tampil luar biasa berhasil memperoleh kejuaraan yang menggembirakan. Adapun kejuaraan yang direbut siswa-siswi SDN SIRAMAN II adalah:

- FATIMAH AULIA PUTRI                JUARA 1 KU-10 PUTRI

- ALVIRA DIAN ANGGRAINI           JUARA 2 KU-10 PUTRI

- MUHAMMAD ZAINI IRHAM        JUARA 3 KU-10 PUTRA

- AXEL CHELSEA ALFIYANTO        PERINGKAT 10 KU-14 PUTRI


Juara 1-3 memperoleh piala, piagam dan uang pembinaan. Peringkat 4-10 memperoleh piagam dan uang pembinaan. "Tahun iini pelaksanaan terbatas untuk pelajar se-Gunungkidul, untuk tahun selanjutnya akan kami perluas untuk pelajar se-DIY, semoga menambah kuantitas dan kualitas pecatur pelajar Gunungkidul" ungkap Supardi Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Gunungkidul dalam sambutannya.

GENS UNA SUMUS.

Kegiatan

Berita

Copyright © 2019 Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Gunungkidul